Selamat datang di blog komunitas Kampung Media Sape-Lambu

Rumput Laut SMKN 1 Bima Oke!

Kamis, 18 September 20140 komentar



KM Parapi: Jurusan Teknologi Hasil Perikanan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Bima, saat ini sedang memroses budidaya rumput laut yang dikelola beberapa bulan lalu. Minggu (14/9), siswa membersihkan rumput laut dan menjemurnya di halaman sekolah setempat. 
 
Produksi rumput laut sebenarnya dilakukan angkatan sebelumnya, namun dilanjutkan oleh siswa sekarang. Lokasi pembudidayaan di sekitar perairan Desa Bajo Pulo Kecamatan Sape.

Siswa kelas 3 THP, Mariani, mengatakan pembersihan dilakukan memanfaatkan hari libur,  dibersihkan dan dijemur sekitar dua hari. Pemasaran rumput laut tidak sulit, karena sudah ada yang memesan dari Sape dan Bima.
Mariani menjelaskan, selain dijual, rumput laut diolah oleh siswa dalam bentuk dodol, es krim, agar-agar, selai, cendol, permen, dan kue.

Dia pun mengaku sudah banyak pengetahuan yang didapat selama ini dan akan mengembangkannya jika ada kesempatan.

Guru SMKN 1 Kabupaten Bima, Fitriah, SPi, yang dihubungi melalui telepon seluler, Selasa (16/9) siang, mengatakan pembudidayaan rumput laut itu dilakukan pada areal keramba milik guru setempat di perairan Bajo Pulo. Siswa membersihkannya pada hari libur agar tidak menganggu belajar mereka.

Soal pemasaran, katanya, biasnya selama ini rumput laut ‘made in’ SMKN 1 dibeli oleh masyarakat Sape dan Lambu, atau dibawa ke pulau Jawa sebagai oleh-oleh. 

Pemanfaatan rumput laut itu, jelasnya, tidak hanya dijual, tetapi dikelola oleh sekolah dalam berbagai bentuk makanan. Praktik pembuatannya diagendakan pekan depan. (BM)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kampung Media NTB | Pemkab Bima | Irank_Scripteerrr | Kampung Kita | Info Bima Terkini
Copyright © 2013. Parapi-Sape - All Rights Reserved
Modify by irank_scripteeer
Proudly powered by Blogger