Selamat datang di blog komunitas Kampung Media Sape-Lambu

Kini Areal BBU Lambu tanpa Tanaman

Rabu, 16 Oktober 20130 komentar


KM Parapi: Tanah Balai Benih Utama Lambu atau yang dikenal dengan kebun Bou Lanta, saat ini kosong alias tidak ditanami apa-apa. Tanah seluas 3,30 hektare itu diklaim warga sebagai areal warisan. Lokasi areal tepat berada di belakang kantor. 

Pihak Balai Penyuluhan Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BP3K) Kecamatan Lambu Kabupaten Bima pun tidak bisa berbuat apa-apa. Kepala BP3K Kecamatan Lambu, Ismail, S.PKP, yang dihubungi mengaku KUPT Pertanian Lambu dilarang menggarap areal itu lagi. Tanaman kedelai yang ditanam oleh penggarap, disemprot habis menggunakan herbisida. “Tanah itu sekarang tidak ditanami apa-apa,” katanya kepada KM Parapi-Sape, akhir September lalu.

Biasanya, pada musim kemarau (MK) II ditanami bawang merah, kedelai atau jagung. Areal itu ditanami padi pada musim hujan. MK II lalu ditanami kedelai dan setelah panen dikuasai oleh oknum-oknum yang mengelaim sebagai ahli waris. 

Selama ini, Ismail mengaku, hasil BBU merupakan satu di antara sumber pendapatan asli daerah Kabupaten Bima hingga puluhan juta rupiah. Menurut versi ahli waris, konon tanah itu dulunya hanya dipinjam saja kepada pemerintah untuk ditanami kapas sejak jaman Belanda. (BM)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kampung Media NTB | Pemkab Bima | Irank_Scripteerrr | Kampung Kita | Info Bima Terkini
Copyright © 2013. Parapi-Sape - All Rights Reserved
Modify by irank_scripteeer
Proudly powered by Blogger