KM Parapi: Pemerintah Kabupaten Bima bekerja
sama dengan Access Phase II dan LP2DER Bima menggelar lokakarya Exit Strategy
Programe. Kegiatan itu dihelat Selasa (24/12) lalu di hotel Mutmainah
Bima dan menghadirkan 50 peserta. Mereka adalah perwakilan SKPD dan warga dari
47 desa binaan Access.
Tujuannya
untuk menjamin keberlanjutan hasil program dan upaya strategis dalam meluaskan
dampak program yang telah dilaksanakan.
Ketua
LP2DER Bima, Ir. Bambang Yusuf, mengungkapkan saat ini program bersama
organisasi mitra lainnya akan berakhir 31 Desember 2013. Banyak hal yang telah
dilakukan selama pendampingan, di antaranya road show keliling SKPD Pemkab Bima
sampai pendampingan pada 47 desa dari 191 desa.
Dia
mengaku dari hasil pendampingan ini, warga desa mampu diberdayakan yang pada
akhirnya berdampak positif sebagai aktor pembangunan di tingkat bawah.
Bupati
Bima diwakili Kabid Pengendalian Perencanaan Pembangunan Bappeda, H. Fahrudin,
S.Sos, M.AP, mengapresiasi dukungan dan fasilitas yang diberikan karena
berdampak positif dan selaras dengan berbagai upaya para aktor pembangunan,
sehingga mampu berperan aktif didalam proses pembangunan dan mendukung
pencapaian visi bersama Kabupaten Bima.
PO
Access Sumbawa, Sri Lestari Utami, mengatakan Access telah bekerja pada lima
daerah, yakni Kabupaten Bima, Kabupaten
Dompu, Kabupaten lombok Tengah, Kabupaten Lombok Barat, dan Kabupaten Lombok
Utara. Hasilnya telah memberikan warna
tersendiri di Provinsi NTB.
“Selama
bekerja pada lima kabupaten ini, kami cukup dibuat gerah. Gerah dalam arti
positif yang membuat menarik semua orang, terutama bagaimana melibatkan
masyarakat yang miskin untuk diberdayakan,” ungkapnya.
Keberhasilan
inilah, diakuinya, yang menarik pihak luar menoleh ke daerah binaan Access
khususnya Kabupaten Bima. “Untuk meningkatkan kualitas pelayan publik,
mudah-mudahan pertemuan ini bisa memberikan pencerahan yang melegakan terhadap
apa yang sudah dilakukan selama ini,”
harapnya. (BM)
+ komentar + 1 komentar
maaf lok boleh nanya alamat pt access bima dimana ya...: dan No telponnya
Posting Komentar