KM Parapi: Silaturahmi antara seluruh Kepala
SMP, SMA, dan SMK dan para UPT dengan
Bupati Bima Drs H Syafrudin HM Nur, MPd, dihelat di hotel La Ila Kota Bima,
Rabu (5/11) lalu. Pertemuan itu untuk
evaluasi pelaksanaan realisasi penggunaan Dana Alokasi Khusus (DAK).
Bupati menyatakan pertemuan itu juga untuk menajamkan
program ke depan. Kasek berperan penting
dalam mengelola seluruh kegiatan yang dibutuhkan. Hal itu agar ke depan dapat
mengelola setiap anggaran dan dapat dipertanggungjawabkan.
Selain itu, Bupati juga menekankan mengenai
rencana pembangunan gedung sekolah. Seorang Kasek dan Bendahara harus
melaksanakan pembangunan sekolah tersebut sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB). Selanjutnya,
akhir penggunaan dana yang dipergunakan dapat membuat SPJ.
Begitu pula terkait aset, Kasek maupun
jajaran sekolah harus dapat menjaga
sehingga pembangunan tersebut dapat diperggunakan demi kebutuhan siswa.
(BA)
Posting Komentar