Mereka yang mengikuti lomba berasal
dari SMAN 1 Sape, SMAN 1 Bolo, SMAN 1 Woha, SMAN Ambalawi, MAN Sape, MAN 3
bima, SMAN 1 Lambu, SMAN 2 Lambu, dan SMAN 1 Wawo.
Kabid Dikmen Dinas Dikpora Kabupaten Bima,
Amiruddin, SPd, MPd, Rabu (18/03) mengaku duta yang
akan dikirim ini memiliki kompetensi
dalam bidang Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Komputer, Astronomi, Ekonomi,
Kebumian, Geografi sesuai hasil uji coba pada tingkat Kabupaten Bima. Semua peserta yang berjumlah 27 orang telah
siap untuk berjuang meraih juara.
Amiruddin berpesan agar siswa tetap semangat
dan terus berjuang demi meraih prestasi untuk membanggakan sekolah dan daerah.
Kepada guru pembina dia meminta terus memotivasi siswa agar mampu menyelesaikan tugasnya, sekaligus meraih
predikat terbaik dalam perlombaan nanti. (BA)
Posting Komentar